Sekolah internasional menjadi salah satu tujuan beberapa orang tua untuk menyekolahkan anak agar mendapatkan pendidikan yang baik. Sekolah internasional juga memiliki kelebihan dibanding dengan sekolah nasional.
Sekolah Internasional di Bandung
Nah bagi anda yang sedang mencari sekolah islam untuk anak, mulai TK, SD, SMA di Bandung, berikut ini adalah rekomendasi 5 Sekolah Internasional di Bandung lengkap dengan biaya serta fasilitas. Simak selengkapnya!
1. Bandung Independent School

Bandung Independent School (BIS) adalah sebuah sekolah SD internasional Bandung yang dirikan pada tahun 1986 oleh sekelompok orang tua yang peduli akan pendidikan anak-anak mereka. Sekolah ini menawarkan pendidikan berbasis kurikulum internasional yang bertujuan untuk mempersiapkan siswa untuk menjadi warga global yang terampil dan berpengetahuan luas.
Bandung Independent School biasanya mengadopsi kurikulum internasional seperti International Baccalaureate (IB) atau Cambridge International Examination (CIE).
Nama | Bandung Independent School |
Biaya Mulai | Rp 129.000.000 – Rp 239.000.000 / tahun |
Fasilitas | ruang belajar, laboratorium sains, laboratorium komputer, ruang kelas AC, gimnasium, ruang seni, ruang keramik, dan masih banyak lagi. |
Alamat | Jl. Surya Sumantri No.61, Sukawarna, Kec. Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat 40164 |
Website | bisedu.or.id |
Kontak | (022) 2014995 |
2. Bandung Alliance Intercultural School

Bandung Alliance Intercultural School merupakan sekolah internasional di Bandung Barat yang didirikan pada tahun 1986. BAIS telah menjadi tempat belajar bagi siswa dari berbagai latar belakang budaya dan negara.
Sekolah ini memiliki misi untuk memberikan pendidikan berbasis nilai-nilai Kristen yang menekankan persatuan, pembelajaran multikultural, dan pengembangan karakter.
Salah satu hal yang membedakan BAIS adalah kurikulum internasional yang diadopsinya. Sekolah ini mengikuti kurikulum yang diakui secara global, termasuk International Baccalaureate (IB) untuk tingkat sekolah menengah.
Nama | Bandung Allaiance Interculrutal School |
Biaya Mulai | Rp 61.000.000 – Rp 252.000.000 / tahun |
Fasilitas | ruang belajar, laboratorium sains, laboratorium komputer, ruang kelas AC, gimnasium, ruang seni, ruang keramik, dan masih banyak lagi. |
Alamat | Jl. Bujanggamanik Kav. Jl. Parahyangan Raya No.2, Kertajaya, Kec. Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40553 |
Website | www.baisedu.org |
Kontak | (022) 21012247 |
Baca Juga: TOP 15 Sekolah Internasional di Jakarta Terbaik
3. Nehru Memorial International School

Nehru Memorial International School merupakan salah satu sekolah internasional di Bandung yang murah dan banyak diminati oleh beberapa orang tua.
Sekolah ini diberi nama sesuai dengan tokoh sejarah terkemuka India, Pandit Jawaharlal Nehru, yang menekankan pentingnya pendidikan dalam pembangunan bangsa. NMIS berkomitmen untuk melanjutkan warisan ini dengan memberikan pendidikan berkualitas kepada siswa-siswi mereka.
Nama | Nehru Memorial International School |
Biaya Mulai | Rp 28.000.000 – Rp 160.000.000 / tahun |
Fasilitas | ruang belajar, laboratorium sains, laboratorium komputer, ruang kelas AC, gimnasium, ruang seni, ruang keramik, dan masih banyak lagi. |
Alamat | Jl. Lembong No.40, Braga, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40111 |
Website | – |
Kontak | 0811-231-809 |
Baca Juga: TOP 11 Sekolah Internasional di Bali Terbaik
4. Stamford International School

Stamford International School Bandung adalah bagian dari Stamford Education Group, yang memiliki sejumlah sekolah internasional di seluruh dunia. Sekolah ini didirikan dengan tujuan memberikan pendidikan berstandar internasional di lingkungan yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak-anak.
Salah satu daya tarik utama dari Stamford International School adalah kurikulumnya yang berkualitas. Sekolah tk internasional di Bandung ini menawarkan kurikulum yang berbasis pada standar pendidikan internasional.
Nama | Stamford International School |
Biaya Mulai | Rp 28.000.000 – Rp 108.000.000 / tahun |
Fasilitas | ruang belajar, laboratorium sains, laboratorium komputer, ruang kelas AC, gimnasium, ruang seni, ruang keramik, dan masih banyak lagi. |
Alamat | Allegro Altura Complex, Jl. Citra Green, Ciumbuleuit, Kec. Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat 40142 |
Website | www.sais.edu.sg |
Kontak | +65 6653 2949 |
5. Singapore International School

Singapore International School Bandung merupakan salah satu sekolah internasional di Bandung yang masih satu cabang yang pernah menjadi bagian dari SIS dan didirikan pada bulan Juli 2007 dengan afiliasi kepada SIS Group of Schools, Indonesia.
Singapore International School menawarkan kurikulum yang berdasarkan standar internasional yang ketat. Mereka menggabungkan pendekatan akademis yang kuat dengan pengembangan karakter yang holistik.
Nama | Singapore International School |
Biaya Mulai | Rp 39.000.000 – Rp 185.000.000 / tahun |
Fasilitas | ruang belajar, laboratorium sains, laboratorium komputer, ruang kelas AC, gimnasium, ruang seni, ruang keramik, dan masih banyak lagi. |
Alamat | Allegro Altura Complex, Jl. Citra Green, Ciumbuleuit, Kec. Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat 40142 |
Website | sisschools.org |
Kontak | – |
Kesimpulan
Berikut informasi dari kampustua.com tentang 5 sekolah internasional di Bandung terbaik yang perlu anda ketahui. Semoga artikel ini bermanfaat!